Menuruti keinginan anak memang bisa membuatnya bahagia. Menuruti semua keinginan anak, tidak hanya selalu berbentuk barang atau materi saja. Memberikan aturan yang sangat longgar pada anak atau membebaskan anak melakukan hal yang diinginkan tanpa adanya konsekuensi apa pun, juga bisa menjadi salah satu bentuk menuruti semua keinginan anak.
Orang tua biasanya menuruti semua keinginan anak, demi menebus rasa bersalah kepada anak, misalnya karena terlalu sibuk bekerja. Selain itu, rasa tidak siap menghadapi anak tantrum juga bisa menjadi salah satu alasan orang tua menuruti semua permintaan anak.
Namun jika dibiarkan terus- menerus, hal ini justru bisa membawa dampak negatif bagi tumbuh kembang anak.
Beberapa konsekuensi selalu menuruti anak :
- Lebih temperamen
- Kurang memiliki daya saing
- Lebih mudah tantrum
- Keras kepala
- Anak cenderung malas dan manja
- Anak sulit untuk berempati